Minggu, 13 Januari 2013

Danau Toba


Danau Toba
Danau Toba adalah sebuah danau vulkanik yang ukuran panjang kurang lebih 100 kilometer dan lebar 30 kilometer yang terletak dipropinsi Sumatera UtaraDanau ini merupakan danau terbesar di indonesia dan Asia Tenggara ditengah danau ini terdapat sebuah pulau vulkanik bernama pulau samosir. Danau Toba sudah sejak lama menjadi tujuan wisata penting di Sumatera Utara .Danau toba telah menarik perhatian wisatawan domestik maupun manca negara. Danau Toba juga mempunya sejarah yang tidak kalah menarik yaitu sebagai berikut: Danau Toba diperkirakan terjadi ketika ledakan sebuah gunung raksasa sekitar 73.000-75.000 tahun yang lalu.Bill Rose dan Craig Chesner dari Michigan Technological University memperkirakan bahwa bahan-bahan Vulkanik yang dimuntahkan gunung itu sebanyak 2.800 km³, dengan 800 km³ batuan ignimbrit dan 2.000 km³ abu vulkanik yang diperkirakan tertiup angin kebarat selama 2 minggu. Ddebu vulkanik yang ditiup angin telah menyebar ke separuh bumi , Dari Cina sampai ke Afrika Selatan. Letusannya terjadi selama satu minggu dan lontaran debunya mencapai 10 km diatas permukaan Laut.

Menurut beberapa ahli kejadian menyebakan kematian massal dan punahnya beberapa spesies. Menurut bukti DNA, letusan ini juga telah menyusutkan jumlah manusia sekitar 60 % dari jumlah populasi manusia pada saat itu yaitu sekitar 60 juta manusia. Setelah letusan tersebut, Terbentuk kaldera yang kemudian terisi air dan menjadi yang sekarang dikenal dengan Danau Toba. Tekanan keatas oleh Magma yang belum keluar menyebabkan  munculnya Pulau Samosir yang berada tepat ditengah danau tersebut. Danau toba dapat dicapai dari kota medan dengan menggunakan bus umum atau dengan menggunakan jasa travel agent, lama perjalanan kurang lebih 4 jam.
Anda tidak perlu cemas  akan transportasikarna pada saat sekarang ini telah banyak perusahaan-perusahaan yang terdapat dikota medan maupun di danau toba yang menawarkan jasa transportasi dengan harga yang pas. Dari kejauhan anda akan melihat pemandangan danau toba  yang sangat indah dengan bukit bukit yang berjejer disampimgnya .Tanah kelahiran saya tidak jauh dari danau toba dan saya sering sekali berkunjung kedanau tersebut tetapi tidak menimbulkan rasa bosan sama sekali yang ada hanyalah kerinduan yang mendalam disaat saya berada di negeri seberang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar